Empat Pria Pemakai Narkoba di Mempawah Hulu Diciduk Polisi

13 Oktober 2025 11:20 WIB
Empat tersangka pemakai narkoba dibekuk polisi. (Istimewa)

LANDAK, Insidepontianak.com — Empat pria di Mempawah Hulu, diciduk polisi, Minggu malam. Mereka diduga pemakai narkoba. Keempatnya berinisial T, R, Z, dan I.

Penangkapan berlangsung di rumah Z, Dusun Suka Maju, Desa Karangan. Saat digerebek, polisi menemukan paket sabu dan alat hisap. Diduga pesta baru akan dimulai. Tapi polisi lebih dulu datang menyergap.

“Tiga unit handphone dan uang tunai Rp408 ribu juga kita amankan,” ujar Kapolsek Mempawah Hulu, Ipda Paskarianto.

Aksi penggerebekan ini bermula dari laporan warga. Empat pemuda itu sering nongkrong hingga larut malam. Gerak-gerik mereka mencurigakan.

Polisi lalu menyelidiki. Tak lama, penggerebekan dilakukan. Benar saja, keempatnya tertangkap basah bersiap memakai barang haram tersebut.

Ipda Paskarianto menegaskan, pihaknya terus memperketat pengawasan dan menindak setiap penyalahgunaan narkotika. Ia mengimbau masyarakat ikut berperan memberi informasi bila melihat aktivitas mencurigakan.

“Kami tidak akan memberi ruang bagi peredaran narkotika di Mempawah Hulu,” tegasnya.***


Penulis : Wahyu
Editor : Abdul Halikurrahman

Leave a comment

Ok

Berita Populer

Seputar Kalbar