PTPN IV Regional 5 Kembali Berikan Beasiswa Pendidikan untuk Putra-putri Kalimantan

16 Mei 2025 14:53 WIB
PT. Perkebunan Nusantara IV Regional 5 memberikan beasiswa kepada 18 mahasiswa berprestasi putra-putri di sekitar wilayah operasional perusahaan/ist

PONTIANAK, insidepontianak.com – Sebagai wujud nyata kepedulian sosial dan komitmen terhadap kemajuan dunia pendidikan, PT. Perkebunan Nusantara IV Regional 5 kembali menunjukkan kontribusi positifnya.

Sebanyak 18 mahasiswa berprestasi yang merupakan putra-putri masyarakat di sekitar wilayah operasional perusahaan menerima beasiswa pendidikan tinggi dari BUMN perkebunan ini.

Penyerahan beasiswa secara simbolis dilaksanakan pada Kamis (8/5/2025) di Region Office Regional 5, Pontianak. Selanjutnya, beasiswa untuk masing-masing unit kerja akan disalurkan melalui Group Manager terkait.

Pada tahun 2025 ini, para penerima beasiswa berasal dari berbagai pelosok Kalimantan, meliputi 8 mahasiswa asal Kalimantan Barat, 4 mahasiswa dari Kalimantan Timur, serta 6 mahasiswa yang berasal dari Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah.

Seluruh penerima beasiswa merupakan mahasiswa aktif yang tengah menempuh pendidikan di berbagai perguruan tinggi negeri ternama.

Region Head Regional 5 PTPN IV, Sudarma Bhakti Lessan, menyampaikan program beasiswa ini adalah bagian tak terpisahkan dari komitmen PTPN IV untuk mendukung sektor pendidikan dan meningkatkan kualitas sumber daya manusia di wilayah sekitar operasional perusahaan.

"Kami berharap beasiswa ini dapat menjadi penyemangat dan membantu para mahasiswa untuk menggapai cita-cita mereka dalam menempuh pendidikan yang lebih tinggi. Dengan pendidikan yang baik, kami yakin mereka akan mampu berkontribusi positif bagi pembangunan daerah," ungkap Sudarma penuh harap.

Proses penetapan penerima beasiswa dilakukan secara ketat melalui seleksi bertahap. Usulan calon penerima dari masing-masing Kebun atau Unit Kerja kemudian diseleksi lebih lanjut di tingkat Region Office oleh Sub Bagian Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) pada Bagian Sekretariat dan Hukum Regional 5.

Untuk memenuhi syarat sebagai penerima beasiswa, para mahasiswa harus tercatat aktif di perguruan tinggi negeri, sedang menempuh pendidikan maksimal semester enam, dan memiliki alamat domisili orang tua di sekitar wilayah kerja perusahaan.

Selain itu, kelengkapan dokumen pendukung seperti CV, fotokopi kartu keluarga dan KTP calon penerima serta orang tua, pas foto, surat keterangan aktif kuliah, surat keterangan mengikuti program beasiswa dari pemerintah desa atau kelurahan, fotokopi KHS terakhir dengan IPK minimal 3,00, serta fotokopi buku rekening bank juga menjadi persyaratan wajib.

Kasubbag TJSL Regional 5, Joko Santoso, menjelaskan, program beasiswa ini merupakan kegiatan rutin TJSL perusahaan yang diberikan setiap tahun. Bantuan sebesar Rp 1.500.000 per semester akan disalurkan kepada para penerima selama satu tahun masa beasiswa.

“Kami berharap bantuan ini dapat dimanfaatkan sebaik mungkin oleh para mahasiswa untuk mendukung kelancaran studi mereka dan memberikan manfaat yang signifikan,” tutur Joko Santoso.

Para penerima beasiswa tahun ini berasal dari tujuh institusi pendidikan tinggi terkemuka di Kalimantan. Universitas Tanjungpura Pontianak menjadi penyumbang terbanyak dengan 6 mahasiswa penerima, disusul oleh IAIN Pontianak dengan 2 mahasiswa.

Dari Kalimantan Timur, Universitas Mulawarman Samarinda meloloskan 3 mahasiswanya, sementara UIN Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda terdapat 2 penerima beasiswa.

Sementara Politeknik Negeri Tanah Laut dari Kalimantan Selatan turut berkontribusi dengan 3 mahasiswa, dan Poltekkes Kemenkes Banjarmasin mengirimkan 1 mahasiswa. Terakhir, Institut Agama Islam Palangkaraya menjadi perwakilan dari Kalimantan Tengah dengan 1 mahasiswa penerima beasiswa. (Andi)


Penulis : Andi Ridwansyah
Editor : Wati Susilawati

Leave a comment

Ok

Berita Populer

Seputar Kalbar