Karhutla di Sari Medan Desa Semata Sambas, Pemadaman Masih Berlangsung Hingga Hari Keempat

SAMBAS, insidepontianak.com – Kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) terjadi di Dusun Sari Medan, Desa Semata, Kecamatan Tangaran, Kabupaten Sambas hingga berita ini diturunkan.
Api pertama kali terdeteksi pada Sabtu (5/7/2025) dan hingga Selasa (8/7/2025), proses pemadaman masih terus dilakukan oleh tim gabungan, termasuk Manggala Agni.
Hendra Cipta, perwakilan Manggala Agni, menyampaikan bahwa pemadaman masih berlangsung intensif mengingat kebakaran belum sepenuhnya padam dan berpotensi meluas.
"Api terbakar sejak Sabtu, dan hari ini (Selasa) pemadaman masih berlanjut. Belum bisa diukur secara pasti, tapi sementara dilaporkan sudah mencapai sekitar 35 hektare," ujarnya.
Lanjut dia, lahan yang terbakar didominasi oleh area perkebunan milik masyarakat. Sejumlah kendala dihadapi tim pemadam di lapangan, mulai dari terbatasnya akses menuju lokasi, minimnya sumber air, hingga kondisi cuaca yang tidak mendukung.
"Akses hanya bisa dilalui kendaraan roda dua, sumber air sangat minim, dan angin yang bertiup kencang serta sering berubah arah membuat api cepat menyebar," tambahnya.
Ia juga mengimbau masyarakat untuk tidak membuka lahan dengan cara membakar, terutama di tengah kondisi cuaca kering saat ini.
"Saat ini penanganan lanjutan terus dilakukan untuk mencegah perluasan kebakaran, " pungkasnya. (nia)
Penulis : Antonia Sentia
Editor : Wati Susilawati
Leave a comment