Dua Terminal di Kapuas Hulu Masuk Agenda Pembangunan Strategis Nasional

15 Januari 2026 14:53 WIB
Caption: Kepala Dishub Kapuas Hulu, Serli. (Insidepontianak/Teofilusianto Timotius).

KAPUAS HULU, insidepontianak.com - Dua terminal di wilayah Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat masuk dalam agenda proyek Pembangunan Strategis Nasional melalui Kementerian Perhubungan. 

Kedua terminal tersebut yakni Terminal Bus Kedamin di Kecamatan Putussibau Selatan dan terminal antar jemput penumpang yang akan dibangun disekitaran PLBN Badau. 

Kepala Dinas Perhubungan Kapuas Hulu, Serli menyebutkan dua terminal tersebut sudah masuk dalam agenda proyek pembangunan strategis Kemenhub, akan tetapi belum bisa dipastikan realisasi pembangunannya. 

"Kalau untuk Terminal Kedamin, kemungkinan menunggu Jalan Lintas Timur tembus ke batas Kaltim, tetapi itu sudah masuk dalam agenda pembangunan strategis nasional," kata Serli, ditemui Insidepontianak, di Putussibau, Kamis (15/01/2026). 

Menurut Serli, untuk saat ini Terminal Kedamin kewenangannya ada pada Pemprov Kalbar, terkecuali jalan menuju Kaltim sudah terakses. 

Sedangkan untuk terminal antar jemput penumpang akan di bangun di depan Pasar Wisata Badau. 

"Kita hanya sebatas mengusulkan dan berkoordinasi, saya juga sudah mempertanyakan langsung ke pihak Kemenhub bahwa dua terminal tersebut tahun ini sudah masuk agenda proyek pembangunan strategis nasional," jelas Serli. 

Meskipun demikian, Serli mengaku belum mengetahui kapan akan terealisasi, mungkin tergantung anggaran pihak Kemenhub. 

"Yang jelas di depan Pasar di Badau rencana lokasi pembangunannya, tapi apakah tahun ini realisasinya, itu tergantung pihak Kemenhub," ujarnya. 

Serli berharga dua terminal tersebut dapat segera di bangun dalam rangka mendorong pertumbuhan ekonomi dan kemajuan Kabupaten Kapuas Hulu. (*) 


Penulis : Teofilusianto Timotius
Editor : Wati Susilawati

Leave a comment

ok

Berita Populer

Seputar Kalbar