GM PLN Kalbar Tegaskan Pembangunan Listrik Desa Wajib Penuhi Standar Mutu Keselamatan

11 November 2025 18:48 WIB
General Manager PLN UID Kalimantan Barat, Maria Goretti Indrawati Gunawan, bersama tim turun langsung meninjau progres pembangunan jaringan listrik di Dusun Mianas, Desa Sumsum Mandor, Kabupaten Landak, Sabtu (8/11/2025). (Istimewa)

LANDAK, insidepontianak.com – PLN terus mengejar pemerataan listrik hingga pelosok. Pembangunan jaringan berjalan bertahap. Wajib memenuhi standar mutu serta keselamatan.

Untuk memastikan itu, General Manager PLN UID Kalimantan Barat, Maria Goretti Indrawati Gunawan, turun langsung meninjau progres jaringan listrik di Dusun Mianas, Desa Sumsum Mandor, Kabupaten Landak, Sabtu (8/11/2025).

Pembangunan jaringan di wilayah itu meliputi 1,25 kilometer Jaringan Tegangan Menengah, 2,3 kilometer Jaringan Tegangan Rendah, serta satu gardu distribusi berkapasitas 50 kVA.

Jika rampung, puluhan rumah tangga di Dusun Mianas, akan segera menikmati terang listrik negara yang selama ini hanya menjadi mimpi.

“Kami tidak hanya menyalakan lampu. Kami menyalakan harapan,” tegas Maria.

Kepala Desa Sumsum Mandor, Andi, menyampaikan rasa syukur atas kehadiran listrik PLN yang sudah lama didambakan warganya.

Ia yakin, penerangan akan mengubah banyak aspek kehidupan masyarakat. Terutama, anak-anak bisa belajar dengan nyaman. Warga bisa berusaha lebih leluasa.

“Tidak ada lagi kegelapan,” lanjutnya.

Apresiasi turut disampaikan Anggota DPRD Landak, Cai Vika Klara Akwila. Menurutnya, pembangunan listrik di wilayah terpencil adalah bukti kehadiran negara mewujudkan keadilan energi.

“Ini bukan sekadar proyek infrastruktur. Ini bukti nyata negara hadir untuk masyarakat pedalaman,” kata Cai Vika.

Maria menegaskan seluruh pekerjaan infrastruktur kelistrikan dilaksanakan dengan prinsip mutu, transparansi, dan keselamatan kerja.

Pemerataan listrik, kata dia, adalah tanggung jawab moral dan sosial PLN sebagai perpanjangan tangan negara.

“Listrik membuka peluang ekonomi, pendidikan, dan meningkatkan kualitas hidup. Ini wujud keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia,” katanya.

Ia memastikan, PLN terus bertransformasi menghadirkan energi yang andal, bersih, dan berkelanjutan.

“Tidak boleh ada lagi wilayah yang tertinggal dari penerangan listrik. Semangat kami sejalan dengan masa depan energi yang hijau dan berkelanjutan,” tutupnya.***


Penulis : Dina Prihatini Wardoyo
Editor : -

Leave a comment

Ok

Berita Populer

Seputar Kalbar